Kegiatan Hapus Tatto di Lebak Banten.

Foto : Saung Jomblo

Jakarta, Pesan Rakyat - Banyak  cara menunjukan Kepedulian kepada Generasi yang ingin berhijrah salah satunya seperti yang dilakukan oleh Saung Jomblo Balaraja dan Saung CS Cipanas Lebak, mereka mengadakan kegiatan hapus tatto gratis. Kegiatan hapus tatto tersebut dilangsungkan di Coffe Shop Cipanas, Lebak,  Banten (27/6). 

Seblok, selaku owner ,Coffe Shop CS mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian untuk membantu sesama yang ingin merubah untuk lebih baik. 

Saung Jomblo Balaraja dan Saung CS Cipanas Lebak mengadakan kegiatan hapus tato gratis di Cipanas, Lebak sebagai bagian kepedulian Kepada Generasi yang ingin Hijrah. 

Tato tidak cukup sekali namun membutuhkan beberapa tahap, baru bisa hilang, itu pun tato dengan satu warna. 

Sedangkan tato warna dengan ketebalan yang pekat, lanjut Giwong Jomblo, membutuhkan sekitar 9-13 kali perawatan dengan sekali tahap penghapusan satu bulan sekali. 

“Mengikuti Kegiatan ini adalah untuk memperbaiki kekurangan dan akan bantu sekuat tenaga, untuk generasi yang ingin hijrah” kata Giwong Jomblo, di Coffe Shop CS, Cipanas. "Ujarnya.

Kegiatan hapus tato disambut dengan semangat oleh para peserta yang diadakan di Coffe Shop CS. 

“Saya ingin diterima kerja,” kata peserta Jabar yang berasal dari Cipanas, Lebak Banten itu. 

Satu Suara dengan Jabar, peserta lainnya yaitu Febri juga tertarik dan ingin hapus tato karena bagian dari janji setelah menikah. 

“Saya ingin di terima mertua saya,” kata pemuda asal Sipayung. "Tutupnya.

-Ikhlas

Lebih baru Lebih lama