Posraya Indonesia Sampaikan Bela sungkawa Atas Wafatnya Rachmawati Soekarnoputri


Foto : Hj. Rachmawati Soekarnoputri, SH., MH.


Jakarta, PesanRakyat - Meninggalnya Rachmawati Soekarnoputri pagi hari ini, Sabtu (3/7) membuat banyak kalangan ikut turut berbela sungkawa. Tak terkecuali ketua umum Posko Relawan Rakyat (Posraya) Indonesia Jepri, S.IP 

Melalui media sosialnya, Jepri mengatakan dirinya turut berduka cita atas berpulangnya Rachmawati Soekarnoputri. Semoga amal ibadahnya di terima oleh Tuhan Yang Maha Esa.

"Saya Secara pribadi alumni Universitas Bung Karno angkatan 2002 dan Keluarga Besar Posraya Indonesia turut berbela sungkawa atas berpulangnya Ibu Hj. Rachmawati Soekarnoputri, SH., MH. (Putri dari Presiden Sukarno).
Semoga amal ibadahnya di terima TUHAN YANG MAHA ESA," kata Jepri.

Hal serupa juga di ucapkan Oleh Dian Sumarwan selaku Sekjen Posraya Indonesia, dalam media sosialnya mengucapkan turut berduka atas meninggalnya salah satu putri dari Presiden pertama Indonesia Soekarno.

"Saya secara pribadi dan Keluarga Besar Posraya Indonesia turut berbela sungkawa atas perpulangnya Ibu Hj. Rachmawati Soekarnoputri, SH., MH. (Putri dari Presiden Sukarno). Semoga amal ibadahnya di terima Allah SWT," ucap Dian Sumarwan.

Rachmawati dikenal memiliki kepedulian terhadap dunia pendidikan. Pada tahun 1981 dirinya mendirikan Yayasan Pendidikan Soekarno (YPS) dan di tahun 1983 mendirikan Universitas Bung Karno (UBK).

Namun di era Orde Baru itu, UBK dilarang beroperasi. Dan baru berdiri kembali di tahun 1999 di era Presiden BJ Habibie.

-FauziDaulay 
Lebih baru Lebih lama