Foto : Istimewa |
Jakarta, Pesan Rakyat - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara 2003 sampai 2013, Turunan Gulo menyampaikan bahwa semangat sumpah pemuda 93 tahun masih relevan hingga sekarang.
"Intinya, pengakuan adanya keberagaman, yang mesti dikelola sebagai energi dahsyat. Syarat utamanya, tentu semangat persatuan dalam keberagaman." Ujar Turunan Gulo. Jakarta, kamis 28/10/21.
Turunan menjelaskan, dulunya energi itu dikerahkan untuk merebut kemerdekaan. Sekarang dan ke depan, energi persatuan diakumulasi dan digerakkan untuk mengisi kemerdekaan dengan pembangunan di segala bidang.
"Untuk itu, kepeloporan pemuda masih sangat dibutuhkan. Kepeloporan itu hanya terbentuk kalau pemuda memiliki setidaknya tiga elemen penting, yakni idealisme, kapasitas dan nasionalisme." Katanya kepada awak media.
Politisi PDIP tersebut melanjutkan bahwa pemuda pintar tanpa idealisme dan nasionalisme berpotensi generasj perusak.
"Pemuda yang hanya pintar tapi tidak punya idealisme dan nasionalisme, potensial menjadi generasi perusak. Tapi, pemuda yang sekadar punya idealisme tapi tidak memiliki kapasitas, tidak akan berkontribusi positif bagi pemajuan bangsa" Lanjutnya
"Lebih celaka, kalau tidak punya ketiganya, arah pembangunan sumberdaya manusia, khususnya pemuda, idealnya diarahkan untuk membentuk tiga elemen penting itu" Tutupnya
Sumber : Strategi.id