2 Wartawan di Intimidasi saat Liputan Dandenintel kodam yang Sedang Dirawat di RSPSAD

 

Kondisi Yosa bayu Kuswara saat dijemput paksa 

Pesan Rakyat - Tindakan Intimidasi terhadap kerja-kerja jurnalistik kembali terjadi.

Kali ini, tindakan itu menimpa dua jurnalis media yang sedang meliput Yosa bayu Kuswara Dandenintel kodam IV diponogoro di Rumah Sakit PSAD, Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Selasa 31 Januari 2023.

Saat menunggu korban untuk melakukan wawancara, kedua jurnalis tersebut didatangi puluhan anggota Polisi Militer , berbadan tegap dan satu berpakaian bebas seperti Intel.

Puluhan pria tersebut tiba-tiba mengambil paksa ponsel yang digunakan kedua jurnalis untuk merekam.

Hasil wawancara, beserta foto dan video peliputan di area Rumah Sakit tersebut dihapus.

Para Polisi Militer tersebut juga mengusir dua Jurnalis tersebut dengan paksa.

Intimidasi tersebut merupakan cara yang tidak dibenarkan oleh Undang-Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999.***


Lebih baru Lebih lama