Sambangi Rumah Pedagang Kembang Tahu, Erick Thohir: Wasit Juga Manusia Perlu Dilindungi

 

Erick Thohir sambangi rumah pedagang kembang tahu yang juga merupakan wasit sepakbola di Indonesia

Pesan Rakyat - Ketua Umum (Ketum) PSSI periode 2023-2027, Erick Thohir menyambangi salah satu rumah wasit Liga 2, yang saat ini jadi penjual kembang tahu pada Sabtu 18 Februari 2023. Wasit tersebut diketahui bernama Rohani.

Pada kesempatan itu, Erick Thohir mengaku bahagia bisa menemui langsung Rohani di kediamannya.

Namun, orang nomor satu di sepakbola Indonesia itu juga merasa terharu karena Rohani harus berjuang keras untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dengan berjualan.

"Senang sekaligus haru punya kesempatan menepati janji berkunjung ke rumah Pak Rohani, salah satu Wasit Liga 2 yang juga berjuang menghidupi keluarga dengan berjualan kembang tahu," ungkap Erick Thohir.

Untuk diketahui, Liga 2 2022-2023 dihentikan oleh PSSI beberapa waktu lalu.

Nasib kompetisi kasta kedua Liga Indonesia itu pun belum ada titik terang hingga saat ini. 

Sehingga, sejumlah elemen Liga 2 termasuk wasit merasakan dampaknya.

Namun, sejak Erick Thohir terpilih sebagai Ketum PSSI baru periode 2023-2027 di Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023 16 Februari kemarin, ada harapan besar bagi elemen sepakbola Liga 2.

Tentunya, Menteri BUMN itu diharapkan mampu melanjutkan nasib Liga 2 musim ini.

Di sisi lain, Erick Thohir menyampaikan pesan menyentuh bagi pencinta sepakbola Indonesia, yang tidak mengetahui kehidupan wasit sebenarnya.

Eks Presiden Inter Milan itu berharap masyarakat Tanah Air tidak mudah menilai seorang wasit tanpa mengetahui latar belakangnya.

"Manusia memiliki perjuangannya masing-masing. Sebagai sesama manusia, kita tidak boleh terlalu cepat menghakimi orang lain tanpa mengetahui cerita di baliknya," tutur Erick Thohir.

"Wasit juga manusia biasa, yang perlu kita lindungi agar mereka terus bisa menghidupkan keluarga tersayang," ucapnya.***


Lebih baru Lebih lama